RSUD Kudungga Luncurkan Buku Lean Hospital dan Program SIGAP untuk Tingkatkan Mutu Layanan

- Penulis

Selasa, 18 November 2025 - 03:56 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Upnusa, SANGATTA – RSUD Kudungga Sangatta meluncurkan buku Lean Hospital dan memperkenalkan program Aksi Perubahan SIGAP RSUDKu dalam sebuah acara yang digelar di aula rumah sakit, Selasa (18/11/2025). Langkah ini menjadi bagian dari upaya memperkuat kualitas pelayanan kesehatan di Kabupaten Kutai Timur (Kutim).

Kegiatan tersebut dihadiri Asisten Administrasi Umum Setkab Kutim, Sudirman Latif, serta perwakilan sejumlah perangkat daerah, termasuk Dinas Kesehatan, Dinas Koperasi dan UMKM, Dinas Sosial, Dinas Kominfo, BPJS Kesehatan, Polres Kutim, dan jajaran struktural RSUD Kudungga.

Direktur RSUD Kudungga, Muhammad Yusuf, secara resmi meluncurkan buku Lean Hospital yang berisi gagasan dan praktik transformasi pelayanan di lingkungan rumah sakit. Buku ini memuat pendekatan peningkatan mutu dengan menekankan efisiensi proses, pengurangan waktu tunggu, serta pelayanan yang lebih humanis.

Sementara itu, Jumaraida dari RSUD Kudungga memaparkan Aksi Perubahan SIGAP RSUDKu—program inovasi yang berfokus pada percepatan respons layanan, perbaikan alur kerja, dan penguatan koordinasi internal untuk meningkatkan pengalaman pasien.

Asisten Administrasi Umum, Sudirman Latif, mengapresiasi dua terobosan tersebut. Ia menyebut inovasi yang dilakukan RSUD Kudungga selaras dengan komitmen pemerintah daerah untuk memperkuat layanan kesehatan yang efektif dan berkelanjutan.

“Ini menunjukkan bahwa RSUD Kudungga terus bergerak maju menghadirkan layanan yang cepat, efisien, dan semakin dekat dengan harapan masyarakat,” ujar Sudirman.

Acara yang berlangsung hangat itu diakhiri dengan apresiasi dari para peserta terhadap upaya tim RSUD Kudungga dalam menghadirkan inovasi layanan berbasis kebutuhan masyarakat.

Dengan hadirnya buku Lean Hospital dan implementasi SIGAP RSUDKu, RSUD Kudungga diharapkan semakin mampu mewujudkan pelayanan yang profesional, terintegrasi, dan ramah bagi seluruh masyarakat Kutai Timur. (Adv/setkab_kutim)

Baca Juga :  Formika, Wadah Kolaborasi Bahas Pembangunan Perkebunan Berkelanjutan

Berita Terkait

Gedung Baru Tak Sejalan SDM, Puskesmas Batu Ampar Masih Kekurangan Dokter
Bupati Ardiansyah Buka BK Porprov Kurash Kaltim 2025
Kolaborasi Pemuda dan Desa, KNPI Kutim Resmikan Rumah Restorative Justice di Singa Gembara
Belajar Laporan Tanpa Tegang, DPPKB Kutim Bangun Budaya Kerja Akuntabel
Batu Ampar Diproyeksikan Jadi Lumbung Pangan, Pertanian dan Perkebunan Jadi Tulang Punggung Ekonomi Lokal
Audiensi Pemkab Kutim dengan Kemensos RI, Bahas Sekolah Rakyat
Pesta Karya Siswa SMPN 1 Sangatta Utara Tuai Apresiasi, Mahyunadi Dorong Pemerataan Mutu Pendidikan di Kutim
Forkopimcam se-Kutim Diminta Perkuat Respon Cepat Isu Sosial dan Bencana

Berita Terkait

Jumat, 12 Desember 2025 - 15:02 WITA

Gedung Baru Tak Sejalan SDM, Puskesmas Batu Ampar Masih Kekurangan Dokter

Jumat, 12 Desember 2025 - 13:00 WITA

Bupati Ardiansyah Buka BK Porprov Kurash Kaltim 2025

Jumat, 12 Desember 2025 - 12:55 WITA

Kolaborasi Pemuda dan Desa, KNPI Kutim Resmikan Rumah Restorative Justice di Singa Gembara

Jumat, 12 Desember 2025 - 02:56 WITA

Belajar Laporan Tanpa Tegang, DPPKB Kutim Bangun Budaya Kerja Akuntabel

Kamis, 11 Desember 2025 - 14:10 WITA

Batu Ampar Diproyeksikan Jadi Lumbung Pangan, Pertanian dan Perkebunan Jadi Tulang Punggung Ekonomi Lokal

Kamis, 11 Desember 2025 - 00:29 WITA

Pesta Karya Siswa SMPN 1 Sangatta Utara Tuai Apresiasi, Mahyunadi Dorong Pemerataan Mutu Pendidikan di Kutim

Kamis, 11 Desember 2025 - 00:23 WITA

Forkopimcam se-Kutim Diminta Perkuat Respon Cepat Isu Sosial dan Bencana

Kamis, 11 Desember 2025 - 00:20 WITA

Ardiansyah Lepas Kontingen Softball-Baseball Kutim, Semangat Menuju Prakualifikasi Porprov

Berita Terbaru

Berita

Bupati Ardiansyah Buka BK Porprov Kurash Kaltim 2025

Jumat, 12 Des 2025 - 13:00 WITA