Bupati Ardiansyah Banggakan Kwarcab Kutim, Raih Predikat Tergiat Pertama 2025

- Penulis

Kamis, 27 November 2025 - 02:42 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Upnusa, SANGATTA – Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Gerakan Pramuka Kutai Timur (Kutim), Bupati Ardiansyah Sulaiman, memberikan apresiasi tinggi kepada seluruh jajaran Pramuka Kutim atas prestasi gemilang sebagai Kwartir Cabang (Kwarcab) Tergiat Pertama se-Kalimantan Timur Tahun 2025. Penghargaan tersebut ia sampaikan saat memimpin Apel Besar Peringatan Hari Pramuka ke-64 yang sekaligus menjadi pembukaan resmi Jambore Daerah (Jamda) Kaltim 2025 di Lapangan Kantor Bupati, Kamis (27/11/2025) pagi.

“Capaian ini adalah hasil dari dedikasi, kerja sama, dan semangat kebersamaan seluruh unsur Pramuka Kutim. Kita membangun generasi muda yang tangguh, disiplin, berkarakter, dan berjiwa Pancasila. Inilah buah perjuangan kita bersama,” tegas Ardiansyah.

Mengawali sambutannya, Bupati turut menyampaikan Selamat Hari Pramuka ke-64 kepada seluruh anggota dan pembina.

“Meski peringatan nasional dipusatkan pada 14 Agustus, Kutim melaksanakannya hari ini untuk memberi ruang yang lebih luas dalam menghayati tema besar dan menerjemahkannya dalam aksi nyata,” jelasnya.

Ia menekankan bahwa tema Hari Pramuka 2025, “Kolaborasi untuk Membangun Ketahanan Bangsa”, sangat selaras dengan momentum Jamda Kaltim tahun ini yang dipusatkan di Kutai Timur.

“Momen ini adalah bukti nyata kolaborasi antara pemerintah daerah, lembaga pendidikan, dan Kwartir Gerakan Pramuka,” ujarnya.

Dalam arahannya, Ardiansyah menegaskan komitmen Pemkab Kutim dalam pembangunan karakter generasi muda melalui Gerakan Pramuka. Ia menekankan bahwa dukungan pemerintah tidak hanya sebatas seremonial, tetapi terwujud dalam kebijakan dan program berkelanjutan di bawah koordinasi Disdikbud Kutim.

Salah satu langkah strategis tersebut adalah pembangunan sekretariat Kwartir Ranting (Kwarran) di seluruh kecamatan, ditandai dengan peresmian 14 kantor Kwarran yang dilakukan pada kesempatan itu. Pemerintah juga melengkapi sarana prasarana bagi seluruh sekretariat guna mendukung aktivitas Pramuka di kecamatan dan desa.

Baca Juga :  Sekda Kukar Himbau Peserta Latsitarda Nusantara Menghargai Kearifan Lokal

Selain pembangunan infrastruktur, Pemkab Kutim turut mendorong modernisasi metode pendidikan Pramuka melalui Smart Interactive Board sebagai media pembelajaran.

“Tak hanya itu, seragam Pramuka gratis juga kami siapkan bagi seluruh Pembina Gugus Depan dan peserta didik, baik yang bersekolah di negeri maupun swasta di seluruh Kutim,” ungkapnya.

Dalam kesempatan yang sama, Bupati juga menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang kembali diberikan kepada Kutai Timur sebagai tuan rumah Jamda Kaltim 2025.

“Selamat datang kepada seluruh kontingen dari setiap Kwarcab se-Kaltim. Jadikan kegiatan ini sebagai ajang mempererat persaudaraan dan memperkaya pengalaman,” ujarnya.

Pada rangkaian acara tersebut, Bupati Ardiansyah bersama Wakil Bupati Mahyunadi menerima kartu anggota Pramuka yang diserahkan langsung oleh Wakil Gubernur Kaltim Seno Aji. Selain itu, Bupati Ardiansyah turut meresmikan 14 sekretariat Kwarran yang tersebar di berbagai kecamatan Kutim. (Adv/diskominfo_kutim)

Berita Terkait

Gedung Baru Tak Sejalan SDM, Puskesmas Batu Ampar Masih Kekurangan Dokter
Bupati Ardiansyah Buka BK Porprov Kurash Kaltim 2025
Kolaborasi Pemuda dan Desa, KNPI Kutim Resmikan Rumah Restorative Justice di Singa Gembara
Belajar Laporan Tanpa Tegang, DPPKB Kutim Bangun Budaya Kerja Akuntabel
Batu Ampar Diproyeksikan Jadi Lumbung Pangan, Pertanian dan Perkebunan Jadi Tulang Punggung Ekonomi Lokal
Audiensi Pemkab Kutim dengan Kemensos RI, Bahas Sekolah Rakyat
Pesta Karya Siswa SMPN 1 Sangatta Utara Tuai Apresiasi, Mahyunadi Dorong Pemerataan Mutu Pendidikan di Kutim
Forkopimcam se-Kutim Diminta Perkuat Respon Cepat Isu Sosial dan Bencana

Berita Terkait

Jumat, 12 Desember 2025 - 15:02 WITA

Gedung Baru Tak Sejalan SDM, Puskesmas Batu Ampar Masih Kekurangan Dokter

Jumat, 12 Desember 2025 - 13:00 WITA

Bupati Ardiansyah Buka BK Porprov Kurash Kaltim 2025

Jumat, 12 Desember 2025 - 12:55 WITA

Kolaborasi Pemuda dan Desa, KNPI Kutim Resmikan Rumah Restorative Justice di Singa Gembara

Jumat, 12 Desember 2025 - 02:56 WITA

Belajar Laporan Tanpa Tegang, DPPKB Kutim Bangun Budaya Kerja Akuntabel

Kamis, 11 Desember 2025 - 14:10 WITA

Batu Ampar Diproyeksikan Jadi Lumbung Pangan, Pertanian dan Perkebunan Jadi Tulang Punggung Ekonomi Lokal

Kamis, 11 Desember 2025 - 00:29 WITA

Pesta Karya Siswa SMPN 1 Sangatta Utara Tuai Apresiasi, Mahyunadi Dorong Pemerataan Mutu Pendidikan di Kutim

Kamis, 11 Desember 2025 - 00:23 WITA

Forkopimcam se-Kutim Diminta Perkuat Respon Cepat Isu Sosial dan Bencana

Kamis, 11 Desember 2025 - 00:20 WITA

Ardiansyah Lepas Kontingen Softball-Baseball Kutim, Semangat Menuju Prakualifikasi Porprov

Berita Terbaru

Berita

Bupati Ardiansyah Buka BK Porprov Kurash Kaltim 2025

Jumat, 12 Des 2025 - 13:00 WITA