Miliki Kontribusi Dengan Lingkungan, Dispar Kukar Buka Seleksi Pemuda Pelopor

- Penulis

Sabtu, 20 April 2024 - 04:02 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Upnusa, KUKAR – Bagi para pemuda di Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) yang memiliki kontribusi positif terhadap lingkungan, sebentar lagi Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispar) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) akan melaksanakan seleksi Pemuda Pelopor tingkat Kabupaten, Mei mendatang.

Kepala Bidang (Kabid) Kewirausahaan Pemuda dan Kepramukaan Dispora Kukar, Dery Wardhana mengatakan, nantinya pemuda terbaik Kukar yang terpilih sebagai pemuda pelopor akan mewakili Kukar untuk bersaing di tingkat provinsi pada bulan Agustus mendatang.

“Seleksi pemuda pelopor ini akan dibuka dengan beberapa kategori, diantaranya bidang pendidikan, seni budaya, pengelolaan sumber daya lingkungan dan pariwisata, pangan dan inovasi teknologi,” sebutnya.

Seleksi pemuda pelopor ini dibuka secara umum bagi seluruh pemuda di Kukar. Dengan aspek penilaian yang ditekankan adalan kontribusi positif terhadap lingkungan sekitar, sesuai dengan kategori yang tersedia.

Dery Wardhana juga menambahkan, pada gelaran pemuda pelopor 2022 lalu. Peserta asal Kukar berhasil keluar sebagai juara nasional pemuda pelopor di kategori pangan.

Oleh sebab itu, ia sangat berharap agar pada tahun ini dapat muncul kembali pemuda pelopor asal Kukar, yang bisa berbicara banyak hingga kancah nasional.

Menurutnya, keberadaan pemuda pelopor yang mampu berprestasi hingga tingkat nasional. Bisa sangat berperan dalam memotivasi generasi muda untuk memberikan manfaat bagi lingkungan.

“Seperti yang kemarin itu kan kita juara nasional di bidang pangan. Dia kita ajak terus kalo ada sosialisasi-sosialisai pemuda. Mereka kita panggil sebagai pembicara untuk memotivasi,” tandasnya. (Adv/upnusa_kukar)

Baca Juga :  Rudi Hartono Hadiri Launching Tuan Rumah Porprov VIII Kaltim Di Paser Tahun 2026

Berita Terkait

Gedung Baru Tak Sejalan SDM, Puskesmas Batu Ampar Masih Kekurangan Dokter
Bupati Ardiansyah Buka BK Porprov Kurash Kaltim 2025
Kolaborasi Pemuda dan Desa, KNPI Kutim Resmikan Rumah Restorative Justice di Singa Gembara
Belajar Laporan Tanpa Tegang, DPPKB Kutim Bangun Budaya Kerja Akuntabel
Batu Ampar Diproyeksikan Jadi Lumbung Pangan, Pertanian dan Perkebunan Jadi Tulang Punggung Ekonomi Lokal
Audiensi Pemkab Kutim dengan Kemensos RI, Bahas Sekolah Rakyat
Pesta Karya Siswa SMPN 1 Sangatta Utara Tuai Apresiasi, Mahyunadi Dorong Pemerataan Mutu Pendidikan di Kutim
Forkopimcam se-Kutim Diminta Perkuat Respon Cepat Isu Sosial dan Bencana

Berita Terkait

Jumat, 12 Desember 2025 - 15:02 WITA

Gedung Baru Tak Sejalan SDM, Puskesmas Batu Ampar Masih Kekurangan Dokter

Jumat, 12 Desember 2025 - 13:00 WITA

Bupati Ardiansyah Buka BK Porprov Kurash Kaltim 2025

Jumat, 12 Desember 2025 - 12:55 WITA

Kolaborasi Pemuda dan Desa, KNPI Kutim Resmikan Rumah Restorative Justice di Singa Gembara

Jumat, 12 Desember 2025 - 02:56 WITA

Belajar Laporan Tanpa Tegang, DPPKB Kutim Bangun Budaya Kerja Akuntabel

Kamis, 11 Desember 2025 - 14:10 WITA

Batu Ampar Diproyeksikan Jadi Lumbung Pangan, Pertanian dan Perkebunan Jadi Tulang Punggung Ekonomi Lokal

Kamis, 11 Desember 2025 - 00:29 WITA

Pesta Karya Siswa SMPN 1 Sangatta Utara Tuai Apresiasi, Mahyunadi Dorong Pemerataan Mutu Pendidikan di Kutim

Kamis, 11 Desember 2025 - 00:23 WITA

Forkopimcam se-Kutim Diminta Perkuat Respon Cepat Isu Sosial dan Bencana

Kamis, 11 Desember 2025 - 00:20 WITA

Ardiansyah Lepas Kontingen Softball-Baseball Kutim, Semangat Menuju Prakualifikasi Porprov

Berita Terbaru

Berita

Bupati Ardiansyah Buka BK Porprov Kurash Kaltim 2025

Jumat, 12 Des 2025 - 13:00 WITA