Sangatta Utara Panen Prestasi 2025, Empat Penghargaan Jadi Bukti Kinerja Pelayanan Publik

- Penulis

Jumat, 14 November 2025 - 09:03 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Upnusa, SANGATTA – Kecamatan Sangatta Utara kembali menegaskan kinerjanya sepanjang 2025 melalui deretan penghargaan yang berhasil diraih. Capaian tersebut menjadi indikator nyata bahwa pelayanan publik dan tata kelola pemerintahan di wilayah ini terus berkembang ke arah yang lebih terbuka, inklusif, dan responsif.

Camat Sangatta Utara, Hasdiah, mengungkapkan bahwa total empat penghargaan berhasil diraih selama tahun ini. Dua penghargaan diperoleh langsung oleh Kecamatan Sangatta Utara, sementara dua lainnya diraih oleh desa binaan, yakni Desa Swarga Bara dan Desa Teluk Lingga.

“Alhamdulillah, total ada empat penghargaan tahun ini. Dua untuk kecamatan dan dua lagi untuk desa,” ujar Hasdiah saat dikonfirmasi, belum lama ini.

Adapun dua penghargaan yang diraih Kecamatan Sangatta Utara meliputi predikat Kecamatan Layak Anak Terbaik serta penghargaan sebagai kecamatan dengan tingkat keterbukaan informasi publik terbaik. Capaian tersebut mencerminkan komitmen pemerintah kecamatan dalam menciptakan lingkungan yang ramah anak sekaligus menjamin transparansi informasi bagi masyarakat.

Hasdiah menekankan, prestasi tersebut bukan hasil dari satu kebijakan atau strategi tunggal, melainkan buah dari kerja kolaboratif berbagai pihak. Pemerintah kecamatan secara konsisten membangun sinergi dengan sektor swasta, tokoh masyarakat, hingga para ketua RT di lingkungan masing-masing.

“Kami bekerja bersama. Kolaborasi inilah yang membuat program-program bisa berjalan lebih efektif dan tepat sasaran,” katanya.

Di tengah capaian tersebut, Kecamatan Sangatta Utara juga terus mendorong inovasi pelayanan publik. Mulai dari penguatan layanan administrasi, program pemberdayaan masyarakat, hingga penataan lingkungan, seluruhnya diarahkan untuk mendekatkan layanan dan manfaat pembangunan kepada warga.

Menurut Hasdiah, penghargaan hanyalah bonus dari kerja kolektif yang selama ini dijalankan. Hal terpenting adalah menjaga konsistensi pelayanan serta memastikan hasil pembangunan benar-benar dirasakan masyarakat.

Baca Juga :  Safari Ramadhan ke Desa Pela, Wabup Kukar Imbau Warga Ajukan Proposal Bantuan Perikanan

“Prestasi bukan tujuan akhir. Yang paling utama adalah bagaimana masyarakat merasakan langsung manfaat dari kerja pemerintah,” pungkasnya. (Adv/diskominfo_kutim)

Berita Terkait

Gedung Baru Tak Sejalan SDM, Puskesmas Batu Ampar Masih Kekurangan Dokter
Bupati Ardiansyah Buka BK Porprov Kurash Kaltim 2025
Kolaborasi Pemuda dan Desa, KNPI Kutim Resmikan Rumah Restorative Justice di Singa Gembara
Belajar Laporan Tanpa Tegang, DPPKB Kutim Bangun Budaya Kerja Akuntabel
Batu Ampar Diproyeksikan Jadi Lumbung Pangan, Pertanian dan Perkebunan Jadi Tulang Punggung Ekonomi Lokal
Audiensi Pemkab Kutim dengan Kemensos RI, Bahas Sekolah Rakyat
Pesta Karya Siswa SMPN 1 Sangatta Utara Tuai Apresiasi, Mahyunadi Dorong Pemerataan Mutu Pendidikan di Kutim
Forkopimcam se-Kutim Diminta Perkuat Respon Cepat Isu Sosial dan Bencana

Berita Terkait

Jumat, 12 Desember 2025 - 15:02 WITA

Gedung Baru Tak Sejalan SDM, Puskesmas Batu Ampar Masih Kekurangan Dokter

Jumat, 12 Desember 2025 - 13:00 WITA

Bupati Ardiansyah Buka BK Porprov Kurash Kaltim 2025

Jumat, 12 Desember 2025 - 12:55 WITA

Kolaborasi Pemuda dan Desa, KNPI Kutim Resmikan Rumah Restorative Justice di Singa Gembara

Jumat, 12 Desember 2025 - 02:56 WITA

Belajar Laporan Tanpa Tegang, DPPKB Kutim Bangun Budaya Kerja Akuntabel

Kamis, 11 Desember 2025 - 14:10 WITA

Batu Ampar Diproyeksikan Jadi Lumbung Pangan, Pertanian dan Perkebunan Jadi Tulang Punggung Ekonomi Lokal

Kamis, 11 Desember 2025 - 00:29 WITA

Pesta Karya Siswa SMPN 1 Sangatta Utara Tuai Apresiasi, Mahyunadi Dorong Pemerataan Mutu Pendidikan di Kutim

Kamis, 11 Desember 2025 - 00:23 WITA

Forkopimcam se-Kutim Diminta Perkuat Respon Cepat Isu Sosial dan Bencana

Kamis, 11 Desember 2025 - 00:20 WITA

Ardiansyah Lepas Kontingen Softball-Baseball Kutim, Semangat Menuju Prakualifikasi Porprov

Berita Terbaru

Berita

Bupati Ardiansyah Buka BK Porprov Kurash Kaltim 2025

Jumat, 12 Des 2025 - 13:00 WITA