Legislator Gerindra Kaltim Desak Sinergi Atasi Banjir dan Kemacetan Samarinda

- Penulis

Sabtu, 7 Juni 2025 - 16:46 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Agus Suwandy, Wakil Ketua Komisi I DPRD Kalimantan Timur

Agus Suwandy, Wakil Ketua Komisi I DPRD Kalimantan Timur

Samarinda – Dua masalah kronis di Kota Samarinda, yakni banjir dan kemacetan, kembali menjadi sorotan. Kali ini, suara tegas datang dari Agus Suwandy, Wakil Ketua Komisi I DPRD Kalimantan Timur sekaligus Ketua Fraksi Partai Gerindra, yang meminta adanya kolaborasi erat antara Pemerintah Kota dan Pemerintah Provinsi dalam menanggulangi permasalahan tersebut.

“Programnya Pak Wali Kota dan Pak Gubernur harus kita jalankan. Saya melihat program Wali Kota Samarinda sudah maksimal,” ujar Agus saat ditemui di Kantor DPD Gerindra Kaltim, Sabtu (7/6/2025).

Menurut Agus, sinergi antara pemangku kebijakan daerah sangat penting, mengingat persoalan banjir dan kemacetan memerlukan dukungan lintas kewenangan. Ia menekankan bahwa pembangunan kota tidak bisa dijalankan secara parsial atau berjalan sendiri-sendiri.

“Harus juga sinergi dan konsen Wali Kota dengan tugasnya dan Gubernur juga dengan tugasnya. Harus konsisten,” imbuhnya.

Di lapangan, sejumlah program telah dijalankan, mulai dari pembangunan drainase, sistem pengendali banjir, hingga rekayasa lalu lintas. Namun, Agus menilai implementasinya belum memberikan hasil yang optimal di mata masyarakat. Oleh karena itu, ia mendorong percepatan pelaksanaan program yang telah dirancang.

“Kita masih punya dua masalah di Samarinda, yakni banjir dan macet. Ini kami support dari pemerintah provinsi untuk mengatasi ini,” jelasnya.

Agus berharap Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur turut memberikan dukungan melalui kebijakan dan anggaran yang selaras, mengingat Samarinda adalah ibu kota provinsi dan menjadi barometer pembangunan wilayah.

Dalam pandangannya, tantangan seperti yang dihadapi Samarinda harus dijawab dengan kolaborasi, konsistensi, dan kesinambungan program, terlepas dari siapa pemimpin daerahnya. Ia menegaskan, solusi jangka panjang hanya bisa dicapai melalui kerja sama lintas institusi dan kesinambungan antarperiode.

“Ya kita harus kolaborasi, tidak bisa berjalan sendiri-sendiri. Bagaimanapun Kota Samarinda adalah ibu kota Kalimantan Timur,” tutup Agus.

Baca Juga :  Abdul Rahman Agus Ajak Masyarakat Syukuri Idul Adha dengan Berbagi

Dengan dukungan legislatif dari Fraksi Gerindra, diharapkan program penanganan banjir dan kemacetan dapat segera memberikan dampak nyata bagi masyarakat, khususnya menghadapi musim hujan dan pertumbuhan kendaraan yang terus meningkat. (ADV).

Berita Terkait

H. Baba: Daya Tampung SMA Negeri Balikpapan Hanya 51 Persen
Ketua Komisi IV DPRD Kaltim: Balikpapan Perlu Solusi Air Bersih dan Penerangan
Firnadi Dorong Korporasi Ternak Desa Kembangkan Ekonomi Kukar
Firnadi Dukung Kolaborasi BUMD dan Industri Tambang Kaltim
Firnadi Ikhsan Dukung Pengalihan Jalur Tambang ke Sungai
Hartono: Kekurangan Dokter Spesialis di PPU dan Paser Mendesak Diatasi
Hari Bhayangkara ke-79, Firnadi Ikhsan Harap Polri Semakin Humanis
Gratispol Disorot, Sarkowi Dorong Transparansi dan Dialog Publik

Berita Terkait

Jumat, 12 Desember 2025 - 15:02 WITA

Gedung Baru Tak Sejalan SDM, Puskesmas Batu Ampar Masih Kekurangan Dokter

Jumat, 12 Desember 2025 - 13:00 WITA

Bupati Ardiansyah Buka BK Porprov Kurash Kaltim 2025

Jumat, 12 Desember 2025 - 12:55 WITA

Kolaborasi Pemuda dan Desa, KNPI Kutim Resmikan Rumah Restorative Justice di Singa Gembara

Jumat, 12 Desember 2025 - 02:56 WITA

Belajar Laporan Tanpa Tegang, DPPKB Kutim Bangun Budaya Kerja Akuntabel

Kamis, 11 Desember 2025 - 14:10 WITA

Batu Ampar Diproyeksikan Jadi Lumbung Pangan, Pertanian dan Perkebunan Jadi Tulang Punggung Ekonomi Lokal

Kamis, 11 Desember 2025 - 00:29 WITA

Pesta Karya Siswa SMPN 1 Sangatta Utara Tuai Apresiasi, Mahyunadi Dorong Pemerataan Mutu Pendidikan di Kutim

Kamis, 11 Desember 2025 - 00:23 WITA

Forkopimcam se-Kutim Diminta Perkuat Respon Cepat Isu Sosial dan Bencana

Kamis, 11 Desember 2025 - 00:20 WITA

Ardiansyah Lepas Kontingen Softball-Baseball Kutim, Semangat Menuju Prakualifikasi Porprov

Berita Terbaru

Berita

Bupati Ardiansyah Buka BK Porprov Kurash Kaltim 2025

Jumat, 12 Des 2025 - 13:00 WITA